PKS GO PKS

Senam Nusantara



Padatnya aktivitas kerja dan dakwah tak mengurangi semangat para kader PKS untuk meluangkan waktu berolahraga. Hal ini tampak jelas pada wajah - wajah ceria peserta senam nusantara yang digelar oleh Wilda 5 dan 6 PKS Kabupaten Madiun.

Bertempat di gedung olahraga futsal Pagotan (21/2/2016), sekitar 40 orang kader berkumpul sembari berolahraga bersama. Selepas senam nusantara, mereka tampak bersemangat main futsal bareng. Lebih lengkap lagi dengan sarapan nasi pecel.

"Ke depannya, diharapkan kegiatan seperti ini bisa dilaksanakan secara rutin dan melibatkan banyak warga masyarakat," ujar ketua DPC PKS Kecamatan Geger Madiun, Eko Aris Setyawan.

Selain kegiatan olahraga, dalam kesempatan kali ini Bidang Kesejahteraan Rakyat DPD PKS Kabupaten Madiun juga menggelar program andalannya yakni Rumah Sehat dengan mengadakan penyuluhan kesehatan dan pengecekan tensi darah gratis.

Selaku ketua bidang kesejahteraan rakyat DPD PKS Kabupaten Madiun, ibu
Asrifah Nur Aisyah, S. Si.Apt menuturkan, "PKS akan terus berupaya memberikan pelayanan optimal untuk masyarakat."

0 Response to "Senam Nusantara"

Posting Komentar

PKS GO PKS