PKS GO PKS

Pelatihan Sholat Khusyuk PKS Madiun



Sholat merupakan amalan pertama yang akan dihisab kelak di Yaumil Akhir. Baik atau buruk sholat akan mempengaruhi nilai amalan yang lain. Dan sholat khusyuk lah yang akan mendapatkan poin tertinggi dalam penilaian amalan menurut Allah swt. Untuk mengerjakan sholat memang mudah, tapi sholat yang khusyuk itu sebaliknya. Karenanya, Panitia Ansyithoh Ramadhan DPD PKS Kabupaten Madiun menyelenggarakan pelatihan sholat khusyuk pada Minggu (12/06/2016) lalu.

Kegiatan ini diikuti oleh sekitar 60 orang peserta. Sekitar tiga jam, peserta dengan penuh khidmat menyimak penuturan materi metode Qiblat (Quantum Memahami Bacaan Sholat) yang dibawakan secara menarik oleh Ustadz Muhammad Tholut, S.Fil.


Dalam materinya, ustadz Tholut menyampaikan akan pentingnya mendapatkan kekhusukan dalam sholat. Sesuatu yang tidak mudah tapi bisa diusahakan. Sudah sekian lama, sejak usia baligh, orang melaksanakan ibadah sholat. Tapi, ironisnya masih banyak muslim yang belum memahami bacaan sholat. Karenanya, sholat yang dikerjakan masih belum mampu mengajak sebagian pelakunya benar - benar menjauhi perbuatan keji dan mungkar. Bahkan, AlQuran menyindir bahwa sholat yang mereka lakukan hanyalah seperti tepukan tangan dan siulan.

"Sembahyang mereka di sekitar Baitullah itu, tidak lain hanyalah siulan dan tepukan tangan. Maka rasakanlah azab disebabkan kekafiranmu itu." (QS 8:35)

"Sebetulnya, bacaan sholat itu sedikit. Kalau dihitung, hanya sekitar 73 kata saja dalam bacaan solat. Semua orang bisa menghafalkan dan memahaminya," jelas ustadz Tholut.

Peserta begitu antusias diajak interaktif mengartikan bacaan sholat.Pada akhir sesi, peserta berikrar dan berkomitmen untuk membaca modul Qiblat 5-10 menit setiap hari. Insya Allah 1 minggu sudah bisa memahami bacaan sholat.

0 Response to "Pelatihan Sholat Khusyuk PKS Madiun"

Posting Komentar

PKS GO PKS